Manchester City Selangkah Lagi Dapatkan Winger Baru

Juara Liga Inggris musim lalu, Manchester City, selangkah lagi akan mendapatkan winger baru, Jeremy Doku, dari klub Perancis, Rennes. Doku diproyeksikan pelatih City, Pep Guardiola, sebagai suksesor Riyad Mahrez, yang memutuskan hijrah ke Arab Saudi, untuk bergabung dengan Al-Ahli.

Sebelum kabar kepindahannya ke City, sang penyerang sayap tersebut lebih dulu diisukan menjadi incaran klub Inggris lainnya, Liverpool dan West Ham United. Dilansir dari Goal.com, Doku akan jadi personel anyar Manchester City dengan transfer senilai €60 juta. Patut dinanti, apakah Doku akan mampu memberi kontribusi positif bagi permainan sang juara bertahan nanti?

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts